Kegiatan Santunan Sosial dan Khitanan Massal 1440 H


Depok - Hari ini Sabtu, 23 Maret 2019 Pondok Pesantren Daar El Manshur menggelar Kegiatan Santunan Sosial dan Khitanan Massal 1440 H yang diadakan di Lapangan Pondok Pesantren Daar El Manshur dan dihadiri oleh Ketua Yayasan Drs. H. Alwi M. Muzani, Pimpinan Pesantren Ustadz Lutfi Zulkarnain, Tokoh Masyarakat Ustadz Faiz dan juga anak-anak penerima Santunan dan anak-anak peserta khitan yang ditemani oleh para orang tuanya. Kegiatan ini diawali dengan penampilan marawis dari Santri Daar El Manshur yang kemudian dilanjutkan dengan Sambutan-sambutan dari Ketua Pelaksana Ustadz Samsul Wildan lalu Pimpinan Pesantren dan juga Ketua Yayasan dan diakhiri dengan pelaksanaan khitan bagi peserta khitan. Peserta yang hadir dalam kegiatan ini ada kurang lebih 30 anak. Dan Alhamdulillah berkat doa dan upaya Para Panitia dan juga para santri yang tampil dalam kegiatan ini, kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar sampai akhir.
Share: